Selasa, 12 November 2013

MEMANDANG MUARA NAULI

MUARA (EKSPOSnews): Pemandangan perbukitan menghijau, lembah curam dan—tentu saja—panorama keindahan Danau Toba yang membiru, tidak bisa lepas dari pandangan mata ketika memasuki wilayah Muara; sebuah kecamataan kecil di Tapanuli Utara, Sumatra Utara. Setidaknya, inilah yang dialami ketika memasuki kawasan Muara jika melakukan perjalanan lewat transportasi darat.
 
Selain itu, penjelajahan menuju kawasan yang memang identik dengan Danau Toba itu, juga dapat dilakukan dengan cara lain, yaitu dengan menumpang kapal angkutan kecil yang hampir setiap hari berangkat dari dermaga kapal Balige, Kabupaten Toba Samosir (Tobasa), yang waktu perjalanannya akan memakan waktu sekitar 1,5 jam.

Tentu saja penjelajahan lewat kapal ini, akan lebih dimanjakan dengan sajian-sajian pemandangan alam yang indah, juga sesekali akan terlihat beberapa nelayan yang sedang menebarkan jala-jala ikan di sekitar danau. Dan, inilah yang menjadi salah satu potret kehidupan penduduk pinggiran Danau Toba.

Pada hari tertentu, biasanya Kamis, dermaga Muara juga akan dipadati dengan kapal-kapal angkutan yang membawa para pedagang dari luar kecamatan, baik dari wilayah Tobasa, Samosir dan daerah lain. Kamis adalah hari pekan besar Muara. Pada hari itu, kota kecil Muara akan tampak ramai dengan hiruk pikuk pedagang, bongkar muat kapal, juga lalu lalang para pembeli yang datang dari desa-desa terpencil dengan menggunakan perahu-perahu kecil.

Selain sebagai waktunya berbelanja keperluan hidup mingguan bagi para penduduk, hari pekan itu juga menjadi hari di mana para petani dan nelayan akan menjajakan hasil usahanya untuk menyambung keperluan hidup sehari-hari.

Meski demikian, selain sebagai nelayan danau, mata pencaharian kecamatan yang terdiri dari 15 desa; dihuni sekitar 2.893 kepala keluarga (kira-kira 15.171 jiwa; mayoritas etnis Batak Toba) itu, hidup dari sektor pertanian, seperti padi dan sayur-sayuran.

Potensi pertanian lainnya adalah buah mangga. Selain di Muara, pohon mangga banyak terdapat di Pulau Bandang, yang letaknya tidak berapa jauh dari Muara, yang kemudian dikenal dengan Pulau Mangga.

Akan tetapi, ini juga menjadi ciri khas Muara, yang sudah biasa berlangsung dari tahun ke tahun. Biasanya antara bulan Agustus hingga September akan terjadi panen mangga besar-besaran. Mangga yang dikenal dengan Mangga Muara itu terkenal manis, meski buahnya kecil-kecil.

Tidak heran pula jika pada masa penen besar itu, wilayah lain akan turut kebagian getah menikmati manisnya buah mangga yang harganya tergolong murah. Mangga Muara malah kerab dijadikan oleh-oleh bagi wisatawan yang sering berkunjung ke Parapat.

Potensi Wisata

Muara, kecamatan yang terletak di sebelah utara kawasan Danau Toba, seperti daerah lainnya yang berada di kawasan pinggiran Danau Toba, juga memiliki keindahan alam tersendiri. Tentu saja, potensi itu juga tidak kalah potensialnya jika dibandingkan dengan daerah lainnya itu, meski dilatarbelakangi kultur atau tradisi yang tidak jauh berbeda.

Tidak heran jika sejak lama Muara sudah ditetapkan sebagai salah satu kawasan wisata Sumut, yang secara khusus pengelolaan potensi itu diserahkan kepada kabupaten yang menaunginya, yaitu Tapanuli Utara (Taput).

Sebutan Muara Nauli, yang artinya Muara yang indah pun sebenarnya tidak meleset dari kenyataan. Sayangnya, sekadar memuji keindahan itu nampaknya tidak cukup. Butuh polesan lebih agar ia memberi arti, baik secara ekonomi maupun kultur sosial. Pasalnya, keindahan alam Muara yang penuh tantangan serta godaan panorama alamnya, juga hembusan anginnya yang menyejukkan itu, walau disebut-sebut sebagai salah satu objek wisata andalan Kabupaten Taput, ternyata hingga kini belum mendapatkan polesan dari pemerintah setempat.

Dibandingkan Parapat, Muara belum memiliki daya tarik atau keunikan tersendiri yang bisa dijual. Maka tidak heran jika gaungnya belum juga terlihat. Kalau hanya memandang panorama alamnya saja, wisatawan pasti cepat bosan. Di sisi lain, para wisatawan sebenarnya ingin melihat sesuatu yang mampu membuat mereka betah berlama-lama di Muara.

Danau Toba didiami oleh tujuh kabupaten yang dilatari budaya, bahasa, tradisi yang hampir sama. Nah, jika Muara tidak memberikan sesuatu yang lebih dari apa yang sudah ada di daerah lain seperti Parapat, Tomok, Tuktuk, maka siapa lagi yang akan mengunjunginya.

Kendala lain, meski akses menuju Muara memang tidak hanya satu, namun hal itu masih menjadi masalah bagi wisatawan. Jarak Muara kira-kira 38 kilometer dari Kota Tarutung. Selain itu, meskipun Bandara Silangit (yang jaraknya hanya 11 kilometer dari Muara) telah hadir untuk menjawab masalah itu, namun belakangan langkah itu belum memberi arti penting untuk menarik wisatawan datang ke Muara.

Sibandang dan Hutaginjang

Muara bukan hanya Muara. Sebutan itu bukanlah isapan jempol belaka jika melihat potensi wisata yang ada di Kecamatan Muara. Sebut saja Pulau Sibandang, sebuah pulau kecil seluas kira-kira 1.119 hektare yang menjadi pulau kedua di tengah Danau Toba setelah Pulau Samosir itu, merupakan kawasan yang sejak lama sudah diperioritaskan untuk dikembangkan menjadi kawasan wisata Taput.

Pulau Sibandang merupakan lokasi yang potensinya layak diperhitungkan. Lokasi Pulau Sibandang merupakan salah satu kawasan strategis dan memiliki prospek menjadi resor wisata air. Disebutkan bahwa di sekitar lokasi perairan merupakan lokasi strategis untuk berbagai aktivitas olahraga air seperti parasailing, ski air, jet ski, kano, sampan tradisional, dan renang.

"Daratan pulau ini juga layak dilirik sebagai tempat yang ideal untuk pertandingan tinju, pacuan kuda, atraksi budaya lokal, dan pembangunan lapangan golf." Demikian disebutkan dalam rencana program pembangunan kawasan Muara, yang merupakan salah satu bagian dari visi pembangunan daerah Taput itu.

Di Muara sendiri, saat ini sudah berdiri sebuah hotel dengan standar yang cukup memadai yang diharapkan akan menjadi titik awal berkembangnya penanaman modal di kawasan Muara.

Ajang kompetisi paralayang/gantole juga kerap dilaksanakan di kawasan Desa Hutaginjang, Kecamatan Muara. Kawasan Desa Hutaginjang adalah dataran tinggi Muara, yang memiliki curah angin cukup tinggi. Dari ketinggian itu, dilakukan start ajang kompetisi paralayang yang akan melintasi lokasi perairan Danau Toba yang akan finish di beberapa tempat seperti Pulau Sibandang maupun Desa Aritonang, yang merupakan salah satu desa budaya Muara. Muara memang jauh dari harapan, namun bukan tidak mungkin akan menjadi andalan pariwisata Taput, asalkan Pemda memberikan kemudahan kepada investor untuk membangun daerah itu. (em/dari berbagai sumber)


Akses berita terbaru versi mobile di: m.eksposnews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar